Introduction to Communication Science
Eka
PW
Telah hadir sebuah kursus online yaitu mooc yang
terbuka untuk semua khalayak dari background apapun dan bebas biaya. Disini
akan mempelajari mulai dari teori dasar, model, dan konsep komunikasi. Komunikasi merupakan
sebuah proses transfer informasi. Sedangkan arti luas informasi adalah pikiran,
ide, dan emosi. Dalam setiap harinya manusia berkomunikasi dengan kata, gerakan
non verbal, simbol, atau bahkan menggunakan media.
Komunikasi
dipelajari dari berbagai perpektif. Untuk itu kita mempelajari konsep. Dimulai
dari teori, model barulah konsep. Konsep adalah kumpulan kata yang mewakili
sebuah ide. Akan tetapi setiap orang memilki konsep atau definisi yang berbeda
dari setiap hal. Konsep memainkan peran penting dalam semua teori. Teori merupakan
semua pernyataan tentang realitas yang menjelaskan hubungan antar fenomena.
Berbicara
tentang teori, teori pertama adalah model transmisi dasar. Dimulai dari pengirim
yang menyampaikan pesan pada sang penerima. Disampaikan oleh lasswel 1948 bahwa ada yang
perlu diperhatikan yaitu mengenai siapa pengirimnya, apa
informasinya, dimana channel, untuk siapa, dan apa efeknya. Pendekatan ini
lebih merujuk kepada efek dari suatu komunikasi. Teori selanjutnya adalah
adalah pertukaran makna. Setiap orang mengartikan berbeda dari sebuah pesan.
Teori ini adalah teori semiotics dimana komunikasi bukan proses linear tetapi
sebagai pertukaran makna. Teori ketiga adalah, komunikasi berperan dalam dinamika
kelompok dan interaksi sosial dimana sebagai sarana berbagi dan memperkuat ide
dan mengadaptasi budaya.
Berbicara
tentang sejarah komunikasi, bahwa komunikasi ada sejak dulu. Dilihat dari perkembangan
bahasa, simbol-simbol, patung, maupun mediasi hingga munculah berbagai media
untuk menulis hingga sekarang. Abad pertengahan, pentingnya public speaking semakin
menurun. Masyarakat kecil tak memegang kekuasaan politik kecil. tak bisa membaca
dan menulis. Hanya waktu tertentu saja mereka berkomunikasi. Hanya kaum elit
saja yang bisa melakukan.
Pada abad
ke-16,munculah pamflet berisikan informasi
dan berita. Mulai dari ini titik awal ilmu komunikasi benar-benar modern. Pada
abad ke-19, sering dilihat sebagai titik awal zaman modern. Ditandai
industrialisasi, kebangkitan Nasional, kelahiran parta, lahir sosialisme dan emansipasi.
Selanjutnya adalah lahirnya massa. Sehingga, munculah media sebagai kekuatan
sosial politik
0 komentar:
Posting Komentar